Zona Kalbar, Depok – Atlet menembak kebanggaan Kalimantan Barat, Muhammad Arvin Rajendra Hafizh kembali mengharumkan nama daerah di pentas olahraga nasional.
Ia sukses menjadi juara pada Kejuaraan Menembak Nasional Perkasa Cup yang digelar di Lapangan Tembak Markas Divif 1 Kostrad Cilodong, Kota Depok, Minggu (14/8/2022). Arvin pun kembali sukses mengharumkan nama Kalimantan Barat di pentas olahraga nasional.
Arvin tidak hanya membawa satu gelar pada kejuaraan yang digelar Korps Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad) tersebut. Dirinya memborong empat trofi sekaligus di empat kategori berbeda.
Baca juga:Birthday Musical Chairs + More Nursery Rhymes & Kids Songs – CoComelon
Adapun empat trofi yang diraih Arvin, yakni juara 1 kategori pistol production junior, juara 1 pistol eksekutif presisi 20 meter, juara 2 grade C pistol reaksi, dan juara 3 tembak presisi 25 meter.
Keberhasilan merengkuh empat trofi pada kejuaraan menembak kali ini diakui Arvin sebagai hasil yang di luar dugaan. Dirinya sama sekali tidak menyangka bisa menggondol empat gelar sekaligus lantaran petembak yang menjadi pesaingnya jauh lebih berpengalaman.