BANGKALAN, ZONAKALBAR.COM – Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat STAIS Bangkalan melakukan audensi dengan Dinas Perhubungan Kabupaten Bangkalan, Kamis (08/8/2024).
Dari hasil survei yang dilakukan oleh PMII komisariat STAIS Kabupaten Bangkalan, ditemukan beberapa permasalahan serta kerap banyak keluhan masayarakat tentang persoalan parkir yang tidak sesuai dengan Perbub dan Perda yang ada.
“Hasil Survei kami di lapangan, untuk parkiran banyak yang menyalahi aturan-aturan Perbub dan Perda, mulai dari Area parkir, Fasilitas, dan Parkir Berlangganan,” terang Imam Rozeli Ketua komisariat PMII STAIS Bangkalan, usai beraudiensi di kantor Dinas Perhubungan (DISHUB) Bangkalan.
Dari hasil temuannya tersebut, PMII Komisariat STAIS Bangkalan berniat untuk melakukan diskusi secara langsung dengan Kepala Dinas perhubungan (KADISHUB) Bangkalan, namun tidak ditemui.
Oleh sebab itu, PMII komisariat STAIS Bangkalan, mengecam Kepala Dinas Perhubungan (KADISHUB) Bangkalan, yang tidak menemui itikad baik peserta audensi untuk membahas polemik parkir yang kerap mendapat keluhan dari masyarakat Bangkalan.
Kecaman tersebut terjadi lantaran Kadishub hanya menugaskan staf bagian pelayanan untuk menemui peserta audensi yang bukan bidangnya dan tidak punya kapasitas tentang permasalahan parkir yang menjadi keresahan masyarakat.
“Kami peserta audiensi tidak membuka pembahasan apapun, karena kami hanya ditemui oleh Staf Pelayanan, sementara kami ingin bertemu dengan kepalanya,” ucapnya.
Ainun Najib, Selaku Kader PMII Komisariat STAIS Bangkalan turut berkata, kapasitas staf pelayanan tentu tidak akan mengerti tentang permasalahan parkir di kabupaten 6bBangkalan yang ada nanti ujung-ujungnya yang bersangkutan berdalih akan disampaikan kepada Kadishub. “Makanya kami tidak akan membuka pembahasan tanpa ada Kadishub,” tegasnya.
Selain itu, Ainur Rofiq Selaku Waka I PMII STAIS menyebutkan bahwa pihaknya akan kembali lagi ke Dishub Bangkalan, dengan konten dan nuansa yang berbeda. Sebab, pihaknya serius dalam mengawal Permasalahan parkir di Kabupaten Bangkalan.
“Kami akan kembali lagi kesini nanti tentu dengan konten dan nuansa yang berbeda, hal ini akan kami lakukan dalam minggu ini,” ungkapnya.
Sementara itu, Ariek Moein sekertaris dishub Bangkalan mengungkapkan, bahwa dirinya hanya mewakili pimpinannya, sebab yang bersangkutan sedang kurang sehat.
“Kami mohon maaf karena Kadishub sedang tidak bisa menemui, karena masih kurang sehat,” ucapnya.
Sumber : Imam
Editor : Roi