Sinopsis Film Jagat Arwah dan Jadwal Tayang pada September 2022

Zona Kalbar – Berikut informasi mengenai sinopsis film Jagat Arwah lengkap dengan Jadwal  Tayang  pada September 2022

Diketahui Film horor-fantasi “Jagat Arwah” bakal tayang di bioskop tanah air mulai 29 September 2022 mendatang. Film ini dibintangi oleh Ari Irham dkk.

Adapun sinopsis film “Jagat Arwah” bercerita masalah tugas yang harus dijalankan Raga sebagai pewaris tradisi yang telah dipilih.

Yang membuat menarik Film “Jagat Arwah” juga bakal ada aksi dari aktor ternama lainnya, Oka Antara hingga Cinta Laura.

Berikut sinopsis “Jagat Arwah” beserta karakter dan pemain, dilansir zonakalbar.com dari Visinema Pictures.

Baca Juga: Link Nonton dan Download Film Sayap-Sayap Patah LK21 dan IndoXXI Gratis Akses  

Pemeran Film “Jagat Arwah”

Ari Irham sebagai Raga

Oka Antara sebagai Jaya

Cinta Laura sebagai Nonik

Sheila Dara sebagai Kunti

Ganindra Bimo sebagai Genderuwo

Kiki Narendra sebagai Sukmo

Abdurrahman Arif sebagai Anggota Getih

Muhammad Khan sebagai Kus.

Baca Juga: Link Nonton Streaming Film KKN di Desa Penari secara Gratis bukan LK21 atau Telegram

Sinopsis “Jagat Arwah”

Masih dikutip dari dari Visinema Pictures, sinopsis film iini bericerita tentang kematian sang ayah, Sukmo, secara mendadak dan mencurigakan mendorong Raga menelusuri kehidupannya yang penuh hal mistis.

Juga kenyataan bahwa ia merupakan keturunan penyeimbang Jagat Arwah sekaligus Jagat Manusia yang bergelar Aditya ke-7.

Mimpi menjadi anak band terkenal harus ia pertaruhkan demi melanggengkan tradisi keluarganya.

Baca Juga: Sinopsis Film Black Adam, dan Jadwal Tayang Kapan ? Berikut Info nya

Dibantu pamannya, Paklik Jaya, Raga berusaha mengendalikan kekuatan di dalam dirinya dan bertemu arwah-arwah yang masih memiliki hubungan dengannya di perjalanan, yaitu arwah Nonik, Kunti, dan Genderuwo.

Apa yang terjadi setelah pertemuan itu?

Sebelumnya, Visinema juga telah merilis teaser pada Mei 2022 lalu.

Dalam teaser tersebut, Batu Jagat yang diturunkan oleh Sang Penerang disebutkan menyimpan kekuatan yang mampu melipat langit dan menggulung bumi.

Baca Juga:  Link Nonton Streaming Film The Lord of the Rings: The Rings of Power Sub Indo bukan di LK21, IndoXXI dan Telegram

Sayangnya, Sang Kegelapan membuat Batu Jagat yang seharusnya memendarkan terang, kini menjadi pusaran ambisi, dengki, dan ketamakan bagi para pencari kuasa.

Dibutuhkan kemurnian niat sang Aditya untuk menjaga batu tersebut.

Di saat itu juga, rasa iri dan dengki manusia, serta mahkluk-makhluk kegelapan itu selalu tetap ada dan mengincar tubuh Aditya untuk merebut Batu Jagat.

Baca Juga: Link Nonton Streaming Film The Lord of the Rings: The Rings of Power Sub Indo bukan di LK21, IndoXXI dan Telegram

Sebagai informasi, skenario film ini ditulis oleh M. Rino Sarjono bersama Ruben Adrian yang merangkap sebagai sutradara.