Zahrohtul Umami Terpilih sebagai Ketua IMHM 2024-2025

ZONAKALBAR.COM, PONTIANAK – Seluruh anggota dan jajaran pengurus Ikatan Mahasiswa Hidayatul Mubtadiin (IMHM) dengan bangga mengucapkan selamat atas terpilihnya Zahrohtul Umami sebagai Ketua IMHM untuk periode 2024-2025.

Pemilihan yang berlangsung pada tanggal 12 Juni 2024 di Cafe Panglima ini berjalan lancar dan demokratis, menandai awal baru bagi organisasi dalam melanjutkan berbagai program dan inisiatif positif yang telah ada.

Baca juga:

Cara Menghilangkan Stress, Seni Melucu Rahasia di Balik Tawa

IPM Kalbar Bergerak Bersama ITEKES Muhammadiyah Kalbar dalam Memberdayakan Kader

Zahrohtul Umami, yang dikenal sebagai sosok pemimpin berwawasan luas dan berintegritas tinggi, berhasil meraih suara terbanyak dalam pemilihan ini. Visi dan misi yang diusungnya, yaitu memajukan IMHM sebagai wadah pengembangan kompetensi mahasiswa yang berlandaskan nilai-nilai keislaman, mendapat dukungan penuh dari anggota.

Dalam kemenangannya, Zahrohtul menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergi antaranggota untuk mewujudkan program kerja yang inovatif dan bermanfaat bagi seluruh mahasiswa.

Terpilihnya Zahrohtul Umami diharapkan dapat membawa agen perubahan bagi IMHM. Sebagai pemimpin baru. “Saya siap berkomitmen untuk meningkatkan keterlibatan dan partisipasi anggota dalam berbagai kegiatan organisasi, termasuk seminar, pelatihan, dan kegiatan sosial.

“Kedepan juga berencana memperkuat hubungan IMHM dengan organisasi mahasiswa lainnya serta pihak-pihak terkait untuk memperluas jaringan dan kesempatan bagi anggotanya,”ujar Zahro saat di hubungi media WhatsApp, Kamis, ( 13/06/2024).

Khisin selaku Ketua IMHM Periode sebelumnya mengatakan, Dengan semangat baru dan kepemimpinan yang inspiratif, diharapkan IMHM dapat mencapai berbagai pencapaian gemilang di bawah kepemimpinan Zahrohtul Umami.

“Semoga periode kepemimpinannya membawa kesuksesan dan kemajuan yang signifikan bagi organisasi dan seluruh anggotanya,” ujarnya saat dijumpai di warkop aming, Kamis (13/06/2024).